Warga Tolak Pabrik Baja Gunung Garuda

Solidaritas.net – Warga desa Sukadanau, Cibitung, Kabupaten Bekasi, menolak rencana pembangunan perluasan pabrik peleburan baja milik PT Gunung Garuda Steel, karena pabrik tersebut didirikan di tengah-tengah pemukiman warga.
Warga merasa ditipu lantaran perusahaan tidak membangun rumah sakit dan pasar modern (mall) seperti yang dijanjikan sebelumnya.

“Awalnya PT Gunung Garuda membeli tanah kampung untuk membangun RS internasional dan mall, masyarakat setuju untuk tanda tangan. Namun ternyata di tahun 2011 proyek berubah menjadi peleburan besi di tengah pemukiman umum,” kata tokoh pemuda Sukadanau, Arif Khadafi, kepada Solidaritas.net, Senin (16/6).
Penipuan ini mendapatkan perlawanan dari warga dengan membentangkan spanduk di sejumlah titik di jalan Imam Bonjol, Warung Bongkok, Sukadanau. Spanduk tersebut bertuliskan “Tolak Calo-Calo Tanah dan Antek-Antek Gunung Garuda”; “Kami Masyarakat Sukadanau dan sekitarnya Menolak Berdirinya Pabrik Peleburan Baja PT Gunung Garuda” dan; “Jang Rusak Lingkungan Bumi Sukadanau”. (Baca juga: PT Hansae Bergolak, Warga dan Buruh Gelar Aksi)
PT Gunung Garuda Steel beroperasi di atas tanah seluas 200 hektar di Warung Bongkok, Sukadanau, sejak awal tahun 2000an. Perusahaan akan memperluas wilayah operasinya dengan menggusur tiga kampung.

“Untuk satu kampung blok Jenggot sudah habis digusur. Sekarang PT Gunung Garuda berencana memperluas invasinya ke tiga kampung dengan cara membeli tanah warga dengan harga murah,” terang Arif.
Penolakan ini juga dipicu karena dampak yang ditimbulkan oleh aktivitas produksi perusahaan terhadap kesehatan warga setempat. (Baca juga: Perempatan Ejip Rusak Parah dan Tergenang Air)

“Banyak warga, terutama anak-anak yang menderita ISPA sampai TBC. Perusahaan sering membuat limbah saat turun hujan. Ditambah lagi, warga yang tidak mau jual tanah, tidak diberikan saluran air oleh perusahaan,” keluh Arif. (Rn)

Master Plan Pembangunan Pasar Modern tahun 2010 yang direncanakan akan dibangun di atas lahan warga. Fakta Pembangunan yang dijalankan oleh PT Gunung Garuda adalah pabrik peleburan baja yang baru.

 

Tinggalkan Balasan